75 Kohai Ikut Prosesi Kenaikan Sabuk, Kapolres Palopo Harap Adanya Bibit Karateka Go Internasional

oleh -

PALOPO, | Institut Karatedo Nasional (Inkanas) Palopo mengadakan ujian kenaikan tingkat (Kyu) di Aula Serbaguna Gedung Balai Rasdiana Center, Minggu (30/07/23).

Sebanyak 75 kohai atau karateka yang ikut dalam ujian kenaikan tingkat, serta diadakan setiap semester.

Tujuan kenaikan sabuk ini, sebagaimana disampaikan oleh Senpai Yuspa Yusuf, adalah untuk melatih mental, keberanian dan percaya diri para kohai.

” Mereka harus menguasai Kihon atau gerakan dasar, pukulan dan tendangan, serta “kata” atau rangkaian gerakan dasar.” Katanya.

Para kohai yang lulus ini mendapatkan sabuk sesuai tingkatannya dan sertifikat kelulusan.

“Selama ini, Alhamdulillah para kohai atau peserta ujian bisa lulus semua karena dianggap memenuhi kriteria gerakan yang diuji,” Ungkapnya.

Senada dengan hal tersebut, Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin yang juga ketua inkanas Kota Palopo mengharapkan melalui ujian kenaikan tingkat ini, kita dapat memunculkan banyak atlet kareta yang berkualitas.

Ujian ini bukanlah kompetisi menang kalah, atau menilai baik buruk, justifikasi gagal atau berhasil. Melainkan sebagai nilai prestasi dan tanda keberhasilan dalam menyerap apa saja yang di ajarkan oleh senpai selama ini.

Ujian kenaikan sabuk ini juga untuk persiapan naik ke tingkat lebih tinggi. Sekaligus persiapan menghadapi sejumlah kejuaraan.

Terpenting lagi, ujian kenaikan sabuk ini bagian dari pembinaan mental dan karakter. Tidak hanya menghapal jurusnya saja, tetapi juga memupuk mental agar lebih percaya diri.

Perlu diketahui Inkanas sendiri merupakan wadah membina dan melatih kedisiplinan anak-anak dan remaja guna membangun sikap dan mental yang kuat serta mandiri. Olahraga karate ini diyakini baik bagi perkembangan fisik, mental dan spiritual anak.

Selain itu, menjadi wadah untuk menjaring serta mendapatkan bibit-bibit atlet karateka yang mampu berprestasi. Bukan hanya tingkat daerah tapi juga nasional, bahkan sampai international.

No More Posts Available.

No more pages to load.