Ujicoba Perdana Tim Pra Porprov Palopo Minggu Sore, Rencananya Official Tim Pasang “Kotak Amal” di Pintu Masuk Stadion

oleh -

Palopo | Setelah lama menggelar latihan, tim Pra Porprov kota Palopo baru akan mengadakan ujicoba perdana di stadion La Galigo Palopo, Minggu 18 Juli 2021, sore.

Ujicoba Tim Pra Porprov akan dijajal oleh kesebelasan BUA Junior FC yang dibesut Coach Jabbar.

Tim asal kecamatan Bua Luwu itu rencananya bakal mengukur sejauhmana kemampuan kerangka tim yang dipoles Anton Samba dkk pada pukul 16.00 Wita sore nanti, di stadion kebanggaan masyarakat kota Palopo.

Untuk itu warga pecinta olahraga sepakbola terutama Pejabat dan Pengusaha diminta hadir memberi dukungan, tapi jangan lupa untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan demi mencegah Covid-19.

Official Tim, Muhajir kepada awak media mengatakan, rencananya official akan menggalang dana lewat “Kotak Amal” di pintu masuk stadion.

“Kita mau pasang Kotak Amal besok. Siapa tau ada Pejabat atau Pengusaha yang mau datang untuk menyumbang. Ini demi keperluan tim mengikuti Pra Porprov Grup 6 di Luwu Timur, Agustus nanti,” jelas Wakil Sekretaris Tim Pra Porprov kota Palopo itu.

Sementara, Coach Anton Samba saat ditemui usai latihan resmi Sabtu pagi di stadion Lagaligo mengatakan, ujicoba pada Minggu sore ini baru langkah awal untuk menyusun formasi mana yang patut masuk squad inti dan mana yang lapis kedua.

“Kita belum punya tim inti, makanya besok (hari ini, red) kita akan lihat sejauhmana kemampuan anak-anak, program ujicoba ini sebenarnya sudah lama tapi terbentur pada kendala-kendala non teknis, malah kita rencananya mau ke daerah yang tidak masuk zona Luwu Raya seperti Sidrap dan Enrekang, tapi yah batal,” terang mantan pembesut Palopo United itu. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.