LUWU, | Anggota Komisi IV DPR RI, Dhevy Bijak kembali menggelar sosialisasi empat pilar kebangsaan, bagi masyarakat Luwu dan beberapa Pegawai lingkup Dinas perikanan, Sabtu (04/03/23).
Kegiatan Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan diantaranya, Pancasila, Undang-Undang 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI itu berlangsung di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.
Dalam kesempatan tersebut, Dhevy Bijak menjelaskan bahwa empat pilar kebangsaan ini jangan hanya sekadar penghafalan dan pengucapan. Melainkan harus ada penghayatan dan pengamalan dalam kehidupan sehari-hari.
” Empat pilar kebangsaan ini harus kita jaga dan pelihara untuk tetap kita tegakkan, ini tugas saya mensosialisasikannya sebagai DPR RI kepada anak muda sebagai penerus bangsa memiliki nilai yang terus kita pelihara,” kata Dhevy Bijak.
Lebih Lanjut Dhevy pemahaman 4 pilar harus menjadi pondasi bangsa, terlebih bahan edukasi yang harus dipahami betul oleh seluruh lapisan masyarakat.
“Implementasikannya sesuai dengan nilai-nilai tadi, makannya harus dipahami nilai ini tidak boleh luntur apalagi dihapus oleh kepentingan orang tertentu. Maka dari itu empat pilar kebangsaan ini harus menjadi perhatian khusus bagi seluruh elemen masyarakat,” Ungkapnya.
Lewat kesempatan ini saya berharap, empat pilar kebangsaan ini dipahami dan dilaksanakan oleh seluruh masyarakat. Karena hal tersebutmenjadi acuan dalam melangsungkan kehidupan sehari-hari sebagai warga negara Indonesia yang kita ketahui bersama bahwa indonesia adalah negara hukum yang juga begitu luas dan besar dengan berbagai suku dan budaya di dalamnya, Tutupnya.