Makassar | DPW Persatuan Perawat asional Indonesia (PPNI) Sulawesi Selatan menggelar peringatan International Nurses Day (IND) di Car Free Day Boulevard (depan hotel Panakukang) Makassar. Minggu (12/5).
Kegiatan yang berlangsung meriah tersebut diisi dengan Senam Zumba oleh perawat dan pengunjung CFD Boulevard dan donor darah bekerjasama dengan UTD PMI Dinkes provinsi Sulsel.
“Kita juga menggelar pemeriksaan kesehatan gratis oleh Badan Kelengkapan (BK) PPNI Himpunan Perawat Medikal Bedah Indonesia (Hipmebi) dan Sosialisasi dan Edukasi praktik Bantuan Hidup Dasar (BHD) untuk masyarakat awam oleh Himpunan Perawat Gawat Darurat dan Bencana Indonesia (Hipgabi) Sulsel”. Ucap Muh. Zukri Malik Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan.
Ketua DPW PPNI Sulawesi Selatan, Abdul Rakhmat dalam sambutannya mengatakan jika IND 2024 menjadi momentun kebangkitan perawat dunia untuk memberikan pesan “Perawat kita, masa depan kita, serta kekuatan ekonomi dari kepedulian kita semua”.
“Perawat Sulsel mengambil momentun IND 2024 tahun ini dengan mengajak masyarakat untuk hidup sehat. Dengan kesehatan yang optimal masyarakat akan produktif, sehingga ekonomi masyarakat akan menjadi kuat”. Ucap Abdul Rakhmat.