Babinsa dan Masyarakat Gotong Royong Perbaiki Tanggul Jebol di Desa Beringin Jaya

oleh -

LUWU UTARA,| Pasca bencana banjir yang melanda sejumlah Desa di Kabupaten Luwu Utara, termaksud di di wilayah Desa Beringin Jaya, Kecamatan Baebunta Selatan, Kabupaten Luwu Utara.

Sejumlah babinsa di wilayah Koramil 09/ Sabbang bersama dengan masyarakat Desa Lembang-lembang dan Desa Beringin Jaya, bergotong royong untuk memperbaiki tanggul yang jebol di wilayah Desa Beringin Jaya, Kecamatan Baebunta Selatan, Kabupaten Luwu Utara, Senin (29/4/2024).

Kegiatan gotong royong ini dimulai dengan pencarian kayu atau batang kelapa untuk dipatok pada tanggul yang jebol. Rencananya, masyarakat akan melanjutkan kegiatan ini setiap hari hingga tanggul tersebut selesai diperbaiki.

Selain membantu masyarakat anggota babinsa juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu memelihara kebersamaan dalam desa untuk menciptakan kerjasama yang baik dalam pelaksanaan gotong royong maupun kegiatan lainnya.

“Kami berharap masyarakat setempat tetap memelihara kebersamaan bergotong royong, saling bahu membahu memperbaiki tanggul ini, untuk mencegah banjir,” ucap Serka Riak Taruk.

Sementara itu Kepala Desa Lembang-Lembang Arwis Ansar mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kepedulian TNI kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir.

” Alhamdulillah sejak banjir pertama personel TNI sudah mulai turun di lokasi, bahkan saat ini pada proses pembersihan dan perbaikan tanggul yang jebol TNI kembali hadir,” Terangnya.

Pihak nya juga sangat terbantu dengan kehadiran personel TNI pada saat masyarakat terkena dampak bencana alam.

” Sekali lagi terima kasih kepada Kodim 1403 Palopo yang telah setia bersama masyarakat dalam hal tanggap bencana,” Tutupnya

No More Posts Available.

No more pages to load.