Jelang Pilkades 2021, Kapolda Sulsel Sebut Potensi Konflik. Kapolres Luwu Utara Bersiap

oleh -

Luwu Utara | Antisipasi potensi kerawanan saat Pemilihan Kepala Desa, Kapolres Luwu Utara, AKBP Irwan Sunuddin mengikuti Focus Group Discussion (FGD) terkait Literasi politik dalam kontestasi pemilihan kepala desa.

Kegiatan yang disaksikan secara virtual di ruang Vicon Polres Luwu Utara, Senin (24/5) digagas oleh Polda Sulawesi Selatan di Hotel Harper Makassar dan dihadiri Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah dan dibuka langsung Kapolda Sulawesi Selatan

Kapolda Sulsel, Irjen Pol. Drs. Merdy Syam, M.Si, dalam sambutannya memaparkan jika potensi konflik dalam Pemilihan Kepala Desa sangat besar. Salah satunya unsur money politik yang dapat menimbulkan kerawanan.

“Potensi konflik dalam pemilihan kepala desa sangat besar. Apalagi unsur money politik. Hal itu dikarenakan tempat yang kecil tetapi ruang lingkupnya besar. Dan pilkades ini cermin suksesnya penyelenggaran pilkada di tingkat yang lebih tinggi. Jika Pilkades berhasil dan aman, maka pilkada, Pilgub sampai pemilu akan berlangsung aman juga.” Paparnya.

Sementara itu, Kapolres Luwu Utara, AKBP Irwan Sunuddin, S.Ik, M.H. tegaskan seluruh personil Polres Luwu Utara harus bersiap menyambut Pelaksanaan Pilkades yang akan digelar secara serentak pada 14 Juli 2021 mendatang.

“Mulai saat ini, sudah harus diantisipasi potensi konflik. Dipetakan juga daerah mana saja yang rawan agar bisa diantisipasi. Yang terutama adalah kesiapan personil. Waktu kita tidak lama, karna sisa 1 setengah bulan lagi menjelang Pilkades. Saya harap semuanya jangan lengah.” Ungkap Irwan.

Dari total 852 desa di 17 kabupaten se Sulawesi Selatan, terdapat 102 desa di kabupaten Luwu Utara yang akan menggelar Pilkades, termasuk 4 desa di kecamatan rongkong, 10 desa di kecamatan Seko dan 4 desa di kecamatan rampi.

Hadir pada pertemuan tersebut Asisten 3 Pemerintah Daerah Luwu Utara, Eka Rusli, PABUNG 1403 Swg Palopo, Mayor ARM Syafaruddin, Kepala Badan KESBANG POL Luwu Utara, Enyon, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Luwu Utara, Drs. Misbah, Ketua KPU Luwu Utara, Drs, Syamsul Bachri, Ketua BAWASLU Luwu Utara, Muhajirin, Komisioner KPU Divisi Perencanaan Data dan Informasi Supriadi, Kasat Intelkam Polres Luwu Utara AKP Muhajir, Kasat Reskrim Polres Luwu Utara AKP Amri dan perwakilan Calon Kepala Desa, (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.