Jelang Sahur Dua Kelompok Remaja di Palopo Terlibat Tawuran, Enam Pelaku Berhasil Diamankan

oleh -

PALOPO, | Dua kelompok remaja di Kota Palopo, Sulawesi Selatan kembali terlibat aksi tawuran saat menjelang sahur di Jalan pongtiku, Kelurahan salubulo, Kecamatan Wara Utara, Kota Palopo.

Ke dua kelompok remaja tersebut saling serang dengan menggunakan batu dan sejumlah anak panah, Petugas kepolisian yang mendapat informasi tersebut langsung bergerak mendatangi lokasi.

” Petugas mendapatkan informasi adanya aksi dua kelompok yang kembali terlibat tawuran di jalan pongtiku, merespon info tersebut timsus langsung bergerak cepat ke TKP,” Kata Kateam Timsus Presisi Polres Palopo, Iptu Ahmad Akbar.

Setibanya di lokasi yang di maksud, para pelaku melarikan diri melihat kedatangan petugas dimana kami sempat mengejar beberapa di antara mereka yang terlibat tawuran.

” Saat kami datang pelaku tawuran ini langsung kabur melarikan diri, sehingga kami melakukan pengejaran dan mendapatkan enam orang pelaku dimana tiga di antaranya kedapatan membawa anak panah jenis busur,” Ungkapnya.

Sementara itu Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin menghimbau kepada seluruh orang tua untuk mengawasi anak-anak nya agar agar tidak melakukan hal-hal yang berbau kriminal seperti aksi tawuran.

” Kami berharap agar peran orang tua dapat memberikan pembelajaran dan pemahaman terhadap anak-anak nya agar tidak melakukan hal-hal yang berbau kriminal, jika nantinya terlibat aksi tersebut kami akan tindak tegas ,” Tutupnya.

Ke enam pelaku tawuran tersebut kini di amankan di Mapolres Palopo guna penyelidikan lebih lanjut.

No More Posts Available.

No more pages to load.